Melihat Langsung SD Laskar Pelangi
Yang sudah menonton film Laskar Pelangi pasti akan sangat penasaran dengan keadaan yang sebenarnya di dalam kehidupan nyata. Sesuai dengan setting yang ada di film, SD Laskar Pelangi memang ada di Belitung dan menjadi tempat favorit untuk para wisatawan yang ingin tahu bagaimana dan merasa penasaran dengan sekolah tersebut.
SD Laskar Pelangi Penuh Cerita Penuh Inspirasi
SD Laskar Pelangi menjadi sebuah sekolah yang penuh dengan cerita. Bagaimana tidak karena di tempat tersebut ada sebuah perjalanan penuh perjuangan dari siswa-siswa berbakat namun tak terfasilitasi. SD yang disebut juga sebagai SD Muhammadiyah Laskar Pelangi berada di Kecamatan Gantung di Kabupaten Belitung Timur. Jika Anda berada di Tanjung Pandan, maka lokasi objek wisata tersebut bisa ditempuh dengan jarak 1 jam perjalanan. Atau jika dari Kota Manggar bisa ditempuh dengan setengah jam perjalanan saja. Tidak jauh dari objek wisata SD ini ada Museum Kata Andrea Hirata, Rumah Ahok dan Bendungan Pice.
Jaman dulu mungkin sekolah ini tidak ada artinya untuk masyarakat sekitar. Akan tetapi sejak diangkat di layar lebar, sekolah tersebut menjadi populer dan menjadi lokasi wisata yang banyak diminati untuk dikunjungi. Film Laskar Pelangi yang membesarkan namanya mengambil lokasi shooting di sekolah tersebut lalu secara perlahan banyak orang yang datang silih berganti untuk melihat lokasi tempat Ikal dan kawan kawan belajar dan memupuk prestasi mereka di tengah keterbatasan. Sekarang ini ada replika sekolah yang berada di dekat danau yang indah menasan. Di tempat itulah dulu Andrea Hirata dibesarkan dan menuntut ilmu
SD Muhammadiyah selalu dimasukkan ke dalam destinasi wisata andalan paket wisata ke Belitung. Dimana lokasi SD tersebut sama persis dengan apa yang digambarkan oleh film. Bentuk bangunannya memprihatinkan, dengan beberapa ruangan yang terbuat dari kayu yang mulai merapuh, bangunan dengan cat yang memudar dan beberapa bagian yang benar-benar membuat hati terenyuh lalu bersemangat untuk melanjutkan mimpi seperti yang dilakukan siswa yang bersekolah di sana sesuai dengan cerita film.
Akan sangat menyenangkan jika berlibur ke Belitung dan berkunjung ke SD Laskar Pelangi, apalagi jika membawa anak dan saudara untuk sambil memberikan pendidikan yang lebih alami dan menunjukkan bagaimana perjuangan orang lain yang kurang berkecukupan untuk meraih mimpi mereka.